Selasa, 20 Mei 2014

Cara Mempercepat Charge Android

Android merupakan sebuah smartphone yang memiliki fungsionalitas dan spesifikasi yang hampir mendekati perangkat komputer. Dengan mengusung layar sentuh berukuran besar, serta hardware setara komputer wajar saja jika konsumsi daya baterai menjadi sangat besar. Untuk menopang segala aktivitas seperti game, browsing, chatting dll saat ini sebagian besar smartphone sudah dibekali dengan baterai berkapasitas cukup besar antara 1000 mAh hingga 4000 mAh tergantung ukuran layar dan spesifikasi hardwae yang diusung. Meski sudah didukung dengan kapasitas baterai yang cukup besar, tak sedikit pengguna Android yang masih saja mengeluhkan baterainya boros dan cepat habis. Padahal untuk mengisi baterai ulang (recharge) baterai android hingga penuh membutuhkan waktu yang cukup lama berkisar 1,5 - 3 jam. Tentu saja ini cukup menjengkelkan mengingat daya tahannya tak cukup untuk digunakan seharian.
Tingkat keawetan suatu baterai biasanya tergantung dari kebiasaan pemakaian serta seberapa sering perangkat diunakan. Jika semakin sering digunakan untuk game, internet, chatting, dll maka tentu saja baterai akan cepat habis. Nah jika Anda tak bisa mereduksi kebiasaan yang membuat boros baterai, maka strategi yang paling tepat adalah mempercepat pengisian baterai Android. Seperti sudah dijelaskan sebelumnya bahwa pengisian (charge) membutuhkan waktu antara 1,5 jam hingga 3 jam. Lalu adakah cara untuk mempercepat pengisian baterai android ?
Sebenarnya ada sebuah cara yang dapat Anda praktekkan untuk mempersingkat waktu charge HP Android. Cara ini sangat simpel dan tanpa menggunakan aplikasi tambahan. Kita hanya memanfaatkan fitur yang ada di ponsel. berikut ini tutorialnya.
1. Aktifkan Mode Pesawat atau Airplane Mode pada ponsel/tablet Android dengan mengubah sakelar ON OFF nya.
2. Setelah air plane mode aktif kmudian hubungkan ponsel dengan charger
3. Lakukan pengisian daya seperti biasanya.
Dengan melakukan langkah di atas, proses pengisian baterai akan lebih singkat. pasalnya HP dalam kondisi seperti mati, sehingga tak ada aktivitas lain dalam ponsel. Cara seperti ini sama halnya dengan mengecharge HP dalam kondisi mati, namun lebih praktis karena tak harus menghidupkan dan mematikan yang bisanya membutuhkan waktu yang agak ribet.


4 komentar:

limfoma mengatakan...

caranya langusung coba makasih banyak

Eko P mengatakan...

memang harus dicoba gan :)

gel pelangsing perut mengatakan...

ide cemerlang tuh

Agen XAMthone Plus Tegal mengatakan...

Apa tidak berpengaruh terhadap handphonenya gan ?

Posting Komentar